Forum Warnet
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

Forum Warnet

..:: all about crew and user warnet ::..
 
HomeSearchLatest imagesRegisterLog in

 

 Membedah komputerr

Go down 
AuthorMessage
ricky1001




Posts : 3
Join date : 2010-11-13

Membedah komputerr Empty
PostSubject: Membedah komputerr   Membedah komputerr Icon_minitimeSat Nov 13, 2010 10:32 pm

Sekarang ini adalah jamannya teknologi.Manusia yang tidak dapat menggunakan komputer tentu adalah manusia yang akan tersingkir dalam persaingan global. Oleh karena itu, marilah kita sedikit mencari tahu tentang komponen-komponen yang membentuk komputer itu, agar kita dapat lebih mengerti tentang teknologi manusia yang satu ini.

1.CasingBagian PC (Personal Computer) yang dapat kita lihat pertama kali secara jelas adalah bentuk luarnya, yaitu casing. Meskipun bukan termasuk komponen yang dapat membuat PC bekerja, namun kehadiran casing adalah mutlak, karena tidak mungkinkan kita menggunakan komputer yang “telanjang” untuk pemakaian sehari-hari ? Orang awam sekalipun pasti tahu apa itu casing computer. Jadi saya tidak perlu menjelaskan panjang lebar disini

2.Power SupplyBagian kedua yang merupakan komponen dasar pembentuk PC adalah Power Supply. Tanpa adanya Power Supply yang mengatur arus dan tegangan listrik, sebuah PC tercanggih sekalipun tidak akan dapat bekerja.Jadi sudah jelas,tugas Power Supply adalah memberi supply listrik kepada komponen-komponen utama sebuah PC.

3.MotherboardIni adalah papan induk dari sebuah PC, ibarat manusia ini adalah badan yang menopang seluruh organ tubuh lainnya.Begitu juga dengan motherboard, adalah komponen utama PC yang paling penting karena menopang komponen-komponen PC lainnya.Tugasnya adalah menghubungkan dan menyalurkan data dari komponen PC lainnya.

4.Prosesor
Ini adalah bagian penting lainnya, prosesor adalah pusat pengolahan data yang paling signifikan menentukan kecepatan sebuah komputer.Ibarat manusia ini adalah otaknya.Kecepatan pemrosesan data,tentu akan mempengaruhi kinerja komputer secara keseluruhan.Tahu kah anda merk prosesor ternama ? Tentu anda tahu Intel dengan produk dagangnya Pentium, ini adalah salah satu produsen prosesor PC terbesar di dunia, merk lainnya yang juga sangat ternama adalah AMD (Advanced Micro Device) dengan produk dagangnya Athlon yang merupakan pesaing terberat Intel dalam pasar prosesor PC dunia.

5.RAM
Masih berhubungan dengan pemrosesan data, RAM memiliki tugas sebagai pendukung prosesor sebagai penyimpan hasil data sementara sebelum disimpan di sebuah media penyimpanan utama. Karena hubungannya yang erat dengan prosesor, RAM juga cukup menentukan kecepatan sebuah PC.Semakin besar RAM yang terpasang pada komputer, maka akan semakin cepat komputer tersebut.

6.Harddisk
Harddisk adalah media penyimpanan utama dalam komputer.Dengan kapasitasnya yang semakin besar (diatas 100GB), harddisk masa kini juga memiliki transfer data yang semakin cepat.Harddisk juga memegang peranan penting dalam pemrosesan data,karena data itu sendiri berada dalam harddisk.

7.Graphic Card
Graphic card adalah sebuah card yang berfungsi untuk mengolah grafik dan menampilkannya di dalam monitor.Tidak selalu diperlukan membeli perangkat yang satu ini karena pada motherboard masa kini,telah banyak dilengkapi dengan graphic card onboard sebagai perlengkapan standar,meskipun kualitasnya belum begitu baik untuk mengolah grafik 3 Dimensi.Untuk anda yang tidak puas dengan graphic card onboard karena menampilkan gambar yang ‘patah-patah’, pada saat menjalankan game baru atau mengolah grafik animasi dan video, anda dapat membeli graphic card anyar buatan NVIDIA atau ATI.Untuk tipenya dapat disesuaikan dengan kebutuhan anda.

8.SoundcardSound card adalah piranti keras yang dibutuhkan untuk mengeluarkan suara pada Personal Computer (yang telah dilengkapi dengan speaker tentunya) . Piranti ini juga tidak selalu diperlukan untuk dibeli terpisah,karena motherboard masa kini telah menyertakan piranti tersebut secara onboard sebagai standarnya.Bagi anda yang berkecimpung di dunia profesional, sebagai pengolah suara (DJ atau Studio Rekaman) tentu dibutuhkan soundcard yang lebih berkualitas.Beberapa merk seperti Creative adalah pilihan soundcard yang cukup bagus.

9.Network Interface Card (NIC)
Network Interface Card (NIC) atau biasa disebut juga LAN (Local Area Network) Card, adalah sebuah perangkat yang dibutuhkan untuk membuat jaringan komputer, sehingga komputer dapat saling ‘berbagi’ , mulai dari berbagi akses file,folder,internet,sampai pemrosesan data untuk keperluan ilmiah. NIC juga biasanya telah tersedia secara onboard pada motherboard masa kini,jadi anda tidak perlu membelinya secara terpisah.

10.Modem
Modem (MOdular DEModular) adalah sebuah perangkat untuk menghubungkan anda ke internet.Cara kerjanya adalah melakukan konversi data menjadi frekuensi tertentu yang dapat dilalui kabel atau gelombang radio dan sebaliknya.Jenis Modem ada banyak mulai dari Modem Dial-Up,Modem ADSL,Modem Cable,Modem GSM,Modem Wifi,dsb tergantung dari akses yang digunakan untuk berinternet.Karena kebutuhan internet adalah penting bagi manusia jaman sekarang,maka kebutuhan piranti ini pun mutlak anda perlukan.Perangkat ini dapat anda beli di toko-toko komputer terdekat.

11.Floppy Disk
Siapakah yang tidak mengenal Floppy Disk ? Perangkat untuk menyimpan data ke disket ini telah ada lebih dari 10 tahun yang lalu dan tetap exist hingga sekarang meskipun penggunaannya sudah mulai berkurang karena tergantikan oleh Flash Disk.Meskipun jarang digunakan, namun Floppy disk ini tetap berguna disaat-saat ‘rescue’ , oleh karena itu bila anda membeli seperangkat komputer, komponen yang satu ini pasti telah ada di komputer anda.

12.DVD/CD-Drive
Yang terakhir adalah DVD/CD Drive.Perangkat ini adalah untuk membaca data dan audio pada kepingan CD atau DVD.Selain untuk membaca data, beberapa perangkat yang telah dilengkapi dengan teknologi RW (Read-Write) seperti pada DVD-RW,atau CD-RW , penggunaan DVD/CD Drive juga dapat untuk menuliskan data dan audio ke dalam kepingan CD/DVD.Melihat perkembangan software yang begitu pesat dan datanya yang semakin besar, rasanya kebutuhan akan CD/DVD drive adalah mutlak.Meskipun telah memiliki 12 perangkat keras diatas, tentu saja komputer belum dapat bekerja tanpa Software yang mengendalikan perangkat-perangkat tersebut.Manusia perlu memprogram komputer tersebut agar dapat berfungsi untuk membantu manusia.Oleh karena itu, janganlah salah kaprah bahwa komputer lebih pintar dari manusia, sebab sang pencipta tentu jauh lebih pintar daripada ciptaannya sendiri. Komputer memang memiliki kecepatan berhitung yang jauh lebih cepat dari pada manusia, namun dia tidak akan pernah memiliki kecerdasan manusia.
_____________________
jangan lupa kunjungin juga forum ane gan
http://forumtennet.go-forum.net
Back to top Go down
 
Membedah komputerr
Back to top 
Page 1 of 1

Permissions in this forum:You cannot reply to topics in this forum
Forum Warnet :: Room Seputar Komputer :: Share Ilmu Komputer-
Jump to: